Selasa, 30 Maret 2021 10:9:51 WIB
Palestina Dapat 100 Ribu Dosis Vaksin Corona dari Tiongkok, Terbesar Sejauh Ini
Sosial Budaya
Agsan Prawira
Sinopharm
Ramallah -
Otoritas Palestina menerima 100 ribu dosis vaksin virus Corona (COVID-19) buatan Tiongkok, Sinopharm. Pengiriman ini menjadi pasokan vaksin Corona terbesar yang diterima Palestina sejauh ini.
Seperti dilansir AFP, Selasa (30/3/2021), program vaksinasi Corona di Palestina diluncurkan pada bulan ini setelah mendapat pasokan ribuan vaksin Corona dari program COVAX yang didukung Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dan menjamin akses vaksin untuk negara-negara miskin.
Vaksinasi Corona di Palestina tertinggal jauh dari Israel, yang menghadapi kritikan karena tidak menyertakan kebanyakan warga Palestina yang tinggal di Tepi Barat dan Jalur Gaza, yang diduduki dan diblokadenya.
"Mewakili komitmen terhadap janji Tiongkok untuk memberikan vaksin untuk melayani dunia," ucap Duta Besar Tiongkok untuk Palestina, Guo Wei, kepada wartawan di Ramallah.Pasokan vaksin Corona dari Sinopharm ini tiba di wilayah Palestina pada Senin (29/3) waktu setempat.
Menteri Kesehatan Palestina, Mai al-Kaila, menyebut pengiriman itu akan 'sangat berkontribusi dalam mempercepat program vaksinasi masyarakat' dengan jumlah kasus di Tepi Barat yang terus meningkat.
Otoritas Palestina mulai memvaksinasi warganya yang berusia 75 tahun ke atas dan sejumlah pasien medis pada 21 Maret lalu, setelah menerima 60 ribu dosis vaksin Corona dari program COVAX. Lebih dari 20 ribu dosis vaksin di antaranya disalurkan ke wilayah Gaza.
Tambahan 60 ribu dosis vaksin Corona dari Rusia, Sputnik V, telah dikirim ke Gaza dari Uni Emirat Arab. Pengiriman ini dimediasi oleh mantan pejabat tinggi Palestina, Mohammed Dahlan, yang kini mengasingkan diri ke Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.
Selain itu, program COVAX juga akan menyalurkan 1 juta dosis vaksin Corona lagi untuk Palestina.
Sejak awal pandemi tahun lalu, Tepi Barat sejauh ini mencatat hampir 175 ribu kasus Corona dengan 1.995 kematian, sedangkan Gaza mencapai 63.742 kasus Corona dengan 604 kematian.
Komentar
Berita Lainnya
Impian Ren Zhe menggabungkan budaya melalui karyanya Sosial Budaya
Selasa, 4 Oktober 2022 17:3:36 WIB
TING BAATAR Delegasi yang mengabdikan diri untuk membantu orang Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 17:36:8 WIB
Kanal Besar Menyaksikan Perubahan Hangzhou dari Pusat Industri Menjadi Permata Budaya Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 20:44:15 WIB
Demam Bersepeda Perkotaan Mencerminkan Pembangunan Yang direncanakan, Beralih ke Gaya Hidup Hijau Sosial Budaya
Rabu, 5 Oktober 2022 21:3:58 WIB
Bali memperingati Maulid Nabi 1444 H dengan menampilkan Tari Rodat Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 13:18:8 WIB
Pelestarian Lingkungan Sungai Yangtze Sosial Budaya
Sabtu, 8 Oktober 2022 16:4:14 WIB
Meningkatnya Populasi panda penangkaran global Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:28:3 WIB
80 Persen kapas di Petik oleh Mesin Pemanen di Xinjiang Sosial Budaya
Rabu, 12 Oktober 2022 22:32:41 WIB
Musik Tradisional di Kota Es Harbin Daya Tarik Wisata Global Sosial Budaya
Selasa, 18 Oktober 2022 22:53:38 WIB
Transformasi Bekas Kompleks Industri di Liaoning Menjadi Taman Budaya Sosial Budaya
Rabu, 19 Oktober 2022 10:28:48 WIB
Hong Kong Freespace Jazz Fest hadir kembali, menampilkan Jill Vidal, Eugene Pao dan Ted Lo Sosial Budaya
Senin, 24 Oktober 2022 18:0:34 WIB
Perlindungan Digital Pada Situs Gua Berusia 1600 tahun Di Kota Zhangye Sosial Budaya
Jumat, 28 Oktober 2022 12:8:17 WIB
Situs Warisan Budaya, Memperkokoh Kepercayaan Bangsa Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 8:21:51 WIB
Hari Kota Sedunia dirayakan di Shanghai Sosial Budaya
Minggu, 30 Oktober 2022 15:32:5 WIB
Wang Yaping: Impian Terbesarku adalah Kembali Terbang ke Luar Angkasa Sosial Budaya
Jumat, 4 November 2022 18:6:41 WIB