Minggu, 30 April 2023 11:6:11 WIB
Anthony Sinisuka Ginting memastikan tiket partai puncak usai mengalahkan tunggal putra Jepang
Olahraga
AP Wira

Ginting menang dua gim langsung atas Kanta dengan skor 21-13, 21-16 di semifinal Badminton Asia Championships 2023 setelah bertanding selama 37 menit.
JAKARTA, Radio Bharata Online - Anthony Sinisuka Ginting memastikan tiket partai puncak usai mengalahkan tunggal putra Jepang, Kanta Tsuneyama, di babak empat besar yang berlangsung di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, pada Sabtu (29/4/2023). Ginting bersyukur bisa melangkah untuk kali pertama ke final Badminton Asia Championships 2023. Keberhasilan ini tak lepas dari dukungan tim ofisial PBSI.
Ginting menang dua gim langsung atas Kanta dengan skor 21-13, 21-16 di semifinal Badminton Asia Championships 2023 setelah bertanding selama 37 menit.
dalam keterangan tertulisnya Ginting mengatakan, "Tidak terlalu banyak memikirkan tentang pertandingan hari ini, karena sudah sama-sama tahu, sudah sering bertemu tapi kondisi di sini berbeda,"
Di kejuaraan yang poinnya sama dengan BWF World Tour Super 1000 tersebut, Ginting termasuk pebulutangkis yang main di pertandingan terakhir sehingga otomatis waktu recovery menuju pertandingan berikutnya tak lama. Namun Ginting percaya dengan dukungan dari ofisial dan PBSI yang terus membantu agar dirinya mampu tampil maksimal di lapangan.
peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 ini juga mengucapkan terima kasih, untuk tim ofisial dari PBSI yang sudah membantunya semaksimal mungkin, untuk memulihkan kondisi dari laga panjang di perempatfinal,"
Di final Badminton Asia Championships 2023, Ginting akan menghadapi pebulutangkis Singapura Loh Kean Yew, unggulan ketujuh. Soal lawan, pemain peringkat dua dunia itu ingin fokus ke diri sendiri terlebih dahulu.
sumber: Detikcom
Komentar
Berita Lainnya
Tragedi di Stadion Kanjuruhan Olahraga
Kamis, 6 Oktober 2022 13:20:57 WIB

Timnas U17 Indonesia akan melawan Palestina pada lanjutan babak penyisihan grup Kualifikasi Piala Asia U17 2023 Olahraga
Jumat, 7 Oktober 2022 16:20:58 WIB

Ketua Umum PSSI Olahraga
Kamis, 13 Oktober 2022 16:9:38 WIB

Shenzhen FC telah memilih Foshan di Provinsi Guangdong sebagai kandangnya untuk sisa musim ini Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 21:50:11 WIB

Dalam rangka membahas tim transformasi sepak bola Tanah Air Olahraga
Jumat, 14 Oktober 2022 23:21:2 WIB

Penyerang Real Madrid asal Prancis Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 10:58:58 WIB

Presiden Joko Widodo pada Selasa (18/10/2022) menyambut kedatangan Presiden FIFA Gianni Infantino di Istana Merdeka Olahraga
Selasa, 18 Oktober 2022 13:40:25 WIB

Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) memastikan Piala Dunia U-20 2023 akan tetap digelar di Indonesia Olahraga
Rabu, 19 Oktober 2022 9:57:41 WIB
